Dibuka Pendaftaran Peserta Banggai International Tuna Fishing Tournament 2019

Dibuka Pendaftaran Peserta Banggai International Tuna Fishing Tournament 2019

Bagikan:

Jakarta, SAHABATMANCING.COM – Kementerian Pariwisata bersama Pemkab Banggai bekerjasama dengan Formasi, secara resmi meluncurkan event Banggai International Tuna Fishing Tournament 2019, di Gedung Sapta Pesona, Jakarta, (24/6). Turnamen mancing kelas internasional ini akan digelar pada 27-29 September 2019 mendatang dan diproyeksikan akan diikuti oleh 50 tim mancing dari seluruh penjuru Nusantara hingga dunia.  

Tim Percepatan Pengembangan Wisata Bahari Kemenpar yang diketuai oleh Indroyono Soesilo, bersama sejumlah stakeholder menggelar jumpa pers peluncuran Banggai International Tuna Fishing Tournament (BTFT) 2019. Turnamen mancing skala internasional ini akan digelar pada 27-29 September mendatang di spot perairan kepulauan Banggai. (Dok/Kemenpar)

Setelah sukses menyelenggarakan event Lomba Mancing Nusantara akhir tahun 2018 lalu, pemerintah kabupaten Banggai dan kepulauan Banggai (Banggai Brothers), kembali mengajukan diri untuk menggelar turnamen mancing skala internasional.

Untuk itu, Kementerian Pariwisata lewat Tim Percepatan Pengembangan Wisata Bahari kembali menunjuk Banggai Brothers sebagai tuan rumah penyelenggaraan turnamen mancing internasional di Indonesia. Sesuai dengan tema besarnya, dalam event Banggai Tuna Fishing Tournament (BTFT) para pemancing akan diajak untuk menyusuri perairan kepulauan Banggai yang mahsyur sebagai jalur migrasi koloni Tuna.

Irwan Riduan selaku pengurus Federasi Olahraga Mancing Indonesia (Formasi) mengatakan, jika kepulauan Banggai memang amat potensial sebagai spot mancing Tuna di wilayah Indonesia bagian timur. Menurutnya, hal ini bisa dilihat dari mata pencaharian nelayan-nelayan tradisional Banggai yang masih memancing Tuna dengan alat bantu berupa layang-layang.

“Nanti peserta akan melalui jalur-jalur migrasi Tuna seperti di spot Reef Montop, pulau Delapan dan sekitarnya. Mereka juga akan menaiki Kapal Pajala yang biasa digunakan oleh nelayan untuk memancing Tuna,” ujar Irwan kepada SahabatMancing.com, (2/7).

Lebih lanjut katanya, kapal Pajala yang sudah disiapkan untuk menyambut event BTFT mencapai 50 unit. Setiap kapal mengangkut satu tim mancing yang berisi lima pemancing. Sehingga dalam event ini jumlah peserta dibatasi menjadi 50 tim mancing saja.

Dalam kesempatan yang sama, Fadli Abas selaku panitia menuturkan, jika pendaftaran sudah mulai dibuka bagi pemancing yang berminat untuk menjadi peserta. Calon peserta dapat mengirimkan data diri tim mancingnya secara online melalui nara hubung yang tertera dalam brosur acara.

“Saat ini calon peserta bisa mendaftar secara manual melalui whatsaap atau telepon sambil menunggu pendaftaran secara resmi melalui website khusus. Untuk pendaftaran dikenakan biaya senilai Rp7,5 juta. Biaya itu sudah termasuk dengan sewa kapal, life jacket, id card dan fasilitas penjemputan dari bandara ke hotel,” tutur Fadli.

Kemudian lanjutnya, peserta yang sudah mendaftar akan dimasukan ke dalam database sementara, yang selanjutnya akan diseleksi untuk menentukan 50 tim mancing yang berhak untuk mengikuti Banggai Tuna Fishing Tournament. “Sementara peserta yang sudah mendaftar berasal dari Indonesia sendiri, kemudian dari negara tetangga Malaysia dan Timor Leste,” pungkasnya.

Untuk info pendaftaran, sila hubungi nara hubung pada pamflet di bawah ini: Fadli (0822 5969 2405) dan Salwa (0853 6630 6996) atau klik link berikut http://tiny.cc/BITFT2019-regis

Bagikan:
Chat