Seberapa Besar Fungsi Kili- Kili Pada Rangkaian Pancing?

Seberapa Besar Fungsi Kili- Kili Pada Rangkaian Pancing?

Bagikan:

Kili- Kili

Melintirnya benang (braided) pada saat strike berpengaruh sangat besar terhadap kekuatannya. Kondisi ini bisa membuat kekuatan benang berkurang 25% bisa juga 50%, setengah dari kekuatan normalnya. Faktor pertama benang melilit disebabkan tidak adanya kili-kili (swivel) dalam rangkaian pancing yang digunakan, serta kili-kili yang tidak bekerja dengan baik akibat pemakaian rutin.

Kili-kili adalah kompartemen penting dalam sebuah rangkaian pancing. Kili-kili berfungsi untuk meminimalisir benang melintir akibat perlawanan ikan yang berputar-putar. Kekuatan kili-kili harus lebih besar kekuatannya dari ukuran benang dan leader. Seperti yang sudah disebutkan tadi, benang yang melintir akan membuatnya lebih mudah brudul sehingga mengurangi kekuatan benang ketika strike. Benang melintir sangat mempengaruhi umur pemakaian, karena lilitan serabut di braid pasti rusak dan mudah putus disebabkan tarikan kuat saat fight yang membuat benang tergesek dengan beberapa kompartemen peranti (ring guide dan line roller).

Bahkan pada beberapa kejadian pernah pula benang putus pada saat melempar umpan (cast) karena rentannya kekuatan benang. Batas pemakaian benang pasti ada, tergantung perawatan benang, seperti rutin membilasnya usai digunakan untuk menghindari kerusakan. Apabila ingin ‘diistirahatkan’, sebaiknya lepas benang dari spool dan pindahkan ke tempat gulungan benang. Bambang Apriyanto

Bagikan:

Bambang Apriyanto

Kontur Pantai selatan Jogjakarta berupa tebing-tebing curam yang merupakan habitat ikan-ikan predator seperti Giant Trevally membuatnya gemar melakukan kegiatan mancing rock fishing. Dirinya aktif mancing bersama pemancing Jogja lainnya yang tergabung dalam Jogja Rock Fishing.

Chat